REWARD UNTUK WALI KELAS TELADAN

Published by Jeni NC on

Boyolali. pada hari Rabu, 31 Agustus 2022 dilakukan kegiatan pemberian penghargaan untuk wali kelas teladan di tingkat X.XI dan XII pada tahun pelajaran yang telah selesai yaitu 2021 / 2023. kegiatan ini di lakukan sebelum di adakan kegiatan rapat koordinasi persiapan PTS semester gasal tahun pelajaran 2022 / 2023.

penghargaan ini di berikan kepada wali kelas terbaik dari para wali kelas terbaik yang di ada di SMK Muhammadiyah 04 Boyolali. penghargaan ini di berikan atas kerja keras wali kelas dalam membimbing kelas yang di ampunya. berikut wali kelas yang mendapatkan penghargaan dari kepala sekolah SMK Muhammadiyah 04 Boyolali:

  1. Bapak Masykur Al – ahmadi, S.T wali kelas XI TMI
  2. Ibu Hevie Ristiyani, S.Pd wali kelas XI TBSM 3
  3. Ibu Retno Surya Dewi, AMd. Farm XI Farmasi
  4. Ibu Jeni Nur Cahyati, S.Pd  XI TKRO 1

mungkin penghargaan yang di berikan nilainya tidak seberapa, namun ini merupakan bagian dari usaha managemen sekolah untuk memberikan penyemangat kepada bapak dan ibu guru untuk dapat memberikan pelayanan kepada siswa lebih baik dan dan mensukseskan kegiatan sekolah, papar bapak Suprap selaku kepala sekolah SMK Muhammadiyah 04 Boyolali ketika memberikan sambutan setelah memberikan penghargaan kepada bapak dan ibu guru wali kelas yang terpilih.

dengan adanya penghargaan ini di harapkan bisa menjadi lecutan bagi rekan – rekan guru lainnya untuk lebih baik dalam memberikan pelayanan kepada siswa baik dalam hal pelayanan pembelajaran maupun pelayanan sebagai wali kelas dan pelayanan untuk mensukseskan kegiatan sekolah.

 

Categories: BERITA

0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder
Open chat
HALLO,
SAYA ADMIN SMK MUH 04 BOYOLALI
BISA KAMI BANTU??